19 November 2024

Berburu Promo Tiket Pesawat dengan BRImo



Promo Tiket Pesawat

Berburu Promo Tiket Pesawat dengan BRImo


Kesibukan ngurus toddler memang ngalah-ngalahin pekerja kantoran deh. Aku sampai nggak punya cukup waktu buat nyalurin hobi ngeblog. Hampir 24 jam ini toddler nempel terus main sama emaknya. Kalau emaknya ada job make up, dia main sama pengasuh. Sesekali bapaknya gantian ajak main kalo kerjaan dia di kantor lagi senggang. Gitu aja terus siklusnya setiap hari.


Sebenarnya Si Bungsu ini punya dua kakak. Si Sulung udah nggak tinggal di rumah karena boarding school. Lalu Si Bujang yang sekarang kelas 8, lebih asyik main sama teman-teman daripada ajak main adiknya. Makanya, teman main Si Bungsu ya emaknya ini. 


Nah, waktu dengar kabar kalo keponakan yang juga punya dua toddler mau pulang ke tanah air, aku hepi banget dong. Akhirnya Si Bungsu ada teman main sebaya!


Persiapan Pulang Kampung


Kabar kepulangan ponakan aku dapat satu tahun lalu. Ya, memang harus dipersiapkan jauh-jauh hari kalo merencanakan pindahan sekeluarga gini. Alasannya di antaranya:

  • Menyiapkan mental, baik mental diri sendiri, istri dan anak-anak karena nantinya pasti bakal ada banyak perbedaan besar antara hidup di luar negeri dengan tinggal di Indonesia.
  • Menyiapkan tempat tinggal selama di Indonesia. Ponakanku ini ingin segera bikin rumah dalam waktu dekat, dengan target saat mereka pulang ke tanah air, rumah sudah siap ditempati. Tapi karena tanah yang mau dibangun rumah ini semula tanah sawah yang diurug, maka butuh waktu cukup lama agar tanah padat dan siap dibangun. Maka waktu satu tahun itu, digunakan untuk menyiapkan tempat tinggal. 
  • Berkaitan dengan perencanaan keuangan keluarga. Pindahan sekeluarga, mau darimanapun tempatnya pastilah memakan banyak biaya. Pindah beda RT aja biayanya nggak cukup sejuta dua juta, apalagi pindah dari luar negeri.
  • Harga tiket lebih murah jika pesan jauh-jauh hari sebelum hari keberangkatan. Keponakan yang tinggal di Jerman itu setidaknya harus nyiapin dana 5 sampai 10 jutaan rupiah untuk tiket pesawat satu orang. Jika mereka berangkat berempat beserta istri dan dua anak, maka biaya tiket saja sudah 40 jutaan, bahkan bisa lebih. Pesan tiket lebih awal bakalan lebih menghemat uang.


Berburu Promo Tiket Pesawat


Beberapa poin di bawah ini bisa dicoba jika ingin mendapat harga tiket yang hemat. Yaitu:

  1. Pesan tiket lebih awal. Untuk penerbangan internasional, pesan minimal dua bulan (60 hari) sebelum keberangkatan. Sedangkan untuk penerbangan domestik, pesan tiket 28 hari sebelum tanggal berangkat. Pas aku ngobrol sama ponakan, mereka pesan tiket 4 bulan sebelum terbang.
  2. Pesan tiket pesawat pada hari kerja. Harga tiket pada weekend, hari libur nasional, atau ketika ada cuti bersama, biasanya lebih mahal dibandingkan pada hari kerja. Jadi, pesan tiket pesawat saat hari kerja bisa menghemat uang. 
  3. Pesan tiket penerbangan transit. Tiket ini lebih murah karena maskapai mencari calon penumpang melalui proses transit ini agar semua terisi.
  4. Beli tiket pesawat yang satu paket dengan penginapan, biasanya lebih murah. Toh memang butuh penginapan juga selama di negeri orang kan.
  5. Beli tiket pesawat sepaket pergi-pulang, lebih murah harganya daripada harga tiket pesawat sekali perjalanan.
  6. Pilih maskapai yang menyediakan harga tiket paket hemat, seperti Fly Scoot yang menyediakan harga tiket termurah Singapura-Berlin hanya 300 euro atau sekitar 4,8 juta untuk tiket pergi-pulang. Konsekuensinya, siapkan bekal makan sendiri untuk 16 jam perjalanan tanpa disediakan makanan dan minuman gratis dari maskapai. Karena tidak bisa bawa cairan, maka siapkan uang buat beli minum selama di pesawat. Bawa selimut dan bantal kecil sendiri karena tidak disediakan bantal selimut di pesawat. Jika tidak, harus beli terpisah. Bawa barang se-sedikit mungkin, pilih yang penting-penting saja karena maksimal barang yang dibawa hanya 7 kg. Selebihnya harus bayar lagi untuk bagasi.
  7. Pilih waktu penerbangan tertentu, seperti dini hari, untuk dapat penerbangan murah. Kalau nggak mau ketinggalan pesawat, pastikan bisa datang tepat waktu di bandara.
  8. Beli tiket pesawat lewat agen perjalanan juga bisa dapat harga murah. Bisa pula beli di trabeloka tiket pesawat.
  9. Pesan tiket pesawat via BRImo juga bisa dapat cashback dan banyak promo.
    Buat teman-teman yang hobi traveling, pesan tiket pesawat melalui BRImo dari BRI bisa hemat 50%, periode 28 Mei 2024- 27 Juni 2024. Syarat & Ketentuannya:
  • Cashback 50% pemesanan tiket pesawat melalui BRImo tanpa minimum transaksi
  • Maksimum cashback Rp250.000,-
  • Cashback dilakukan ke rekening sumber transaksi maksimal H+3 setelah transaksi dinyatakan berhasil
  • Satu user BRImo maksimal mendapatkan 2x cashback selama periode program
  • Kuota program 30 transaksi per hari atau 930 transkasi selama periode program.

Cara Pemesanan Tiket Pesawat Melalui BRImo:

  1. Login BRImo dan pilih fitur Lifestyle
  2. Pilih Travel lalu Pesawat
  3. Pilih Rute, Tanggal, Jumlah Penumpang dan Kelas Penerbangan
  4. Pilih penerbangan yang diinginkan
  5. Isi Data Pemesan dan Penumpang
  6. Konfirmasi transaksi dengan memasukkan PIN
  7. Transaksi pembelian tiket berhasil dan e-tiket akan dikirimkan melalui email yang didaftarkan saat pengisian data.

Banyak promo menarik lainnya juga loh selama program BRImo FSTVL. Hadiahnya juga berlimpah banyak banget. #BRImo #BRImoMudahSerbaBisa #BRImoFSTVL #BerlimpahHadiah


Promo



Program BRImo FSTVL 2024 adalah:


  • Program Undian Berhadiah yaitu Program loyalti yang diberikan kepada seluruh pengguna Tabungan BRI dalam bentuk undian berhadiah yang bersumber dari setiap rata-rata saldo dan nominal BRI Poin yang dimiliki nasabah selama periode program.
  • Program Direct Gift (Redeem BRIPoin) adalah Program loyalti yang diberikan kepada seluruh nasabah Tabungan BRI (BritAma dan Simpedes), pengguna e-banking (BRImo, Qlola Internet Banking, dan ATM), Kartu Debit dan Kartu Kredit BRI akan mendapatkan reward dalam bentuk BRIPoin atas setiap transaksi yang dilakukan

Cukup dengan sering transaksi di BRImo, seperti buka tabungan emas, beli tiket traveling, transaksi internasional, beli tiket BRI Liga 1, dan voucher games, bayar asuransi, cicilan, belanja pakai QRIS, atau transaksi pakai kartu kredit dan debit BRI, semua dapat kesempatan untuk dapat hadiah langsung maupun undian. Periodenya segera mulai nih, tanggal 1 Desember 2024 sampai 31 Maret 2024. 

Yuk, download BRImo dan transaksi sebanyak-banyaknya! 



Itu dia. Ada banyak cara ya sebenarnya buat dapet tiket pesawat murah dan hemat. Asalkan, perjalanan sudah direncanakan jauh-jauh hari, maka bisa mempertimbangkan dan memilih cara dapat tiket pesawat murah.


Tips Tambahan


Untuk penerbangan internasional, tips tambahan ini mungkin berguna juga buat dicoba. Hal-hal yang dianggap kurang penting tapi sebenarnya ngaruh banget bagi yang lagi cari promo tiket pesawat murah.
  1. Ketika berburu tiket pesawat, sebelum benar-benar beli tiket, surat-surat seperti paspor ataupun perangkat yang dibutuhkan untuk transaksi pembelian, sudah benar-benar siap. Ini termasuk uang untuk pembayaran pun benar-benar sudah siap transfer. Sering terjadi ketika mengisi data terlalu lama, misal harus cari dulu paspor dan sebagainya, terlewat 15 menit saja harga tiket yang diincar sudah naik.
  2. Pastikan juga kita sudah tahu, ke mana tujuan penerbangan yang akan kita ambil, kapan waktunya, jam berapa, berapa orang, dll, biar nggak kelamaan mikir dan harga bisa naik lagi.
  3. Siapkan dua perangkat (device). Satu perangkat digunakan untuk mencari promo dengan browsing website atau mesin pembanding harga tiket dari maskapai seluruh dunia. Begitu ketemu tiket dengan harga terbaik, langsung beli dengan device lain yang sudah disiapkan. Kenapa harus pakai dua device? Karena dengan dua device, maka perangkat yang digunakan untuk transaksi pembelian, nggak perlu lagi browsing dan membuang waktu. Selisih waktu sedikit saja, harga sudah berubah.
  4. Manfaatkan promo pengguna baru. Dengan pakai device baru untuk mengunduh aplikasi pembelian tiket pesawat, ada banyak promo yang ditawarkan bagi pengguna baru. Manfaatkan sebaik-baiknya.

Harga tiket pesawat
Penampakan Jakarta dari Udara



Aniway, ponakanku udah datang sekeluarga bulan lalu. Si Bungsu jadi betah main dengan anak-anaknya karena usia ga jauh beda. Sampai hari ini, ya, memang masih terkendala dengan bahasa, mereka pakai Bahasa Jerman dan Si Bungsu pakai Bahasa Indonesia. Tapi lambat laun mereka bakalan saling ngerti dan saling belajar satu sama lain. 

Sekarang keluarga ponakan yang ke sini, siapa tahu suatu hari nanti aku dan anak-anak yang berkunjung ke Jerman. Mumpung mereka di sini, kalau mau pergi rame-rame keliling Indonesia kita berburu promo tiket pesawat melalui BRImo. ***

07 Oktober 2024

Melasma, Apa dan Bagimana Mengatasinya

Beberapa waktu lalu, aku make up in sepupu yang mau menghadiri pelantikan saudaranya sebagai anggota DPRD.


Nah, pas make up itu kan aku pasti bisa melihat kulit wajahnya dari jarak dekat. Ternyata, ada beberapa spot melasma pada kulit wajahnya.


Melasma adalah gangguan pigmen kulit yang terlihat pada kondisi ketika muncul bercak-bercak cokelat atau abu-abu di wajah.


Btw, kami seumuran, yaitu 41 tahun. Akhirnya kami sharing tentang kondisi kulit masing-masing, sambil mengisi keheningan pas proses make up di jam 3 pagi itu.




Problemku dari dulu tuh milia, atau jerawat batu. Sejak SMP udah ada aja itu jerawat batu di wajah. Tapi memang, sampai sekarang aku belum pernah periksakan ke dokter kulit dan perawatan khusus milia sih.


Nah, sepupuku ini muncul melasma baru belakangan, pas masuk 41 tahun ini. Kata dia, awalnya kecil, kaya noda hitam biasa. Lama-lama melebar membentuk spot. Fyi, sepupuku ini rajin merawat wajah sejak masih sekolah dulu ya, nggak yang cuek dan suka panas-panasan di alam terbuka.


Trus dia ke dokter kulit terkenal di Pemalang, Dokter Glen. Udah perawatan sesuai jadwal, yaitu 3 kali dan sedang menunggu jadwal ke-4. Tapi menurut dia, kok nggak ada perubahan sama sekali, bahkan bertambah satu spot lagi melasma di wajahnya.


Memang melasma ini jadi momok untuk perempuan terutama memasuki usia matang 40 tahun ke atas yang mulai 'diserang' berbagai problem kulit wajah, mulai dari kerut dan garis halus, flek hitam, kulit kusam, dll.


Penyebab Timbulnya Melasma


Sebenarnya, melasma bisa menyerang siapa aja loh, laki-laki perempuan, tua muda, semua bisa terkena. Namun, melasma emang lebih sering dialami perempuan. Hal ini berkaitan dengan salah satu penyebab timbulnya melasma yaitu kehamilan dan penggunaan KB hormonal.


Ada pula penyebab genetik yang membuat kemungkinan melasma timbul meski sudah merawat kulit wajah dengan cukup baik.


Melasma terjadi karena kulit membentuk melanin lebih banyak pada area tertentu, yang umumnya muncul pada kulit wajah dan leher.


Secara umum, pembentukan melanin berlebih bisa terjadi karena faktor-faktor, seperti:
  • Genetik
  • Paparan sinar matahari
  • Hormonal, terutama ketika hamil, menggunakan kontrasepsi hormonal, atau menjalani terapi hormonal
  • Penyakit tiroid
  • Stres
  • Penggunaan produk perawatan kulit dan kosmetik yang mengandung pewangi (fragrance)
  • Paparan sinar ultraviolet dari alat untuk menggelapkan kulit (tanning bed)
  • Penggunaan obat-obatan tertentu, seperti obat antikejang, diethylstilbestrol untuk kanker prostat, antibiotik, obat antiinflamasi nonsteroid (NSAID), dan retinoid

Melasma bisa ketutup foundation, bb cream, atau bedak cushion. Tapi untuk sehari-hari di rumah yang tanpa make up, adanya melasma bikin nggak pede loh.


(Bersambung)

06 Oktober 2024

Mendadak Nyindèn, Belajar Karawitan Bareng Ibu-ibu HARPI Watukumpul

 Mendadak Nyindèn 


Sudah lama nggak nulis blog, kangen rasanya. Beberapa bulan terakhir memang aku cukup kekurangan waktu buat nulis. Selain sibuk mengurusi job wedding, aku juga lagi sering pergi keluar buat belajar karawitan bareng HARPI Watukumpul.

Belajar Karawitan
Gladi bersih sebelum pentas


Kok tiba-tiba belajar karawitan? Iya ya, kok tiba-tiba belajar karawitan, bukan belajar apa gitu yang masih nyambung dengan kerjaan make up atau jahit?


Btw, ceritanya lumayan panjang kenapa sampai bisa aku dan kawan-kawan sesama perias di wilayah Kecamatan Watukumpul yang tergabung dalam HARPI Melati Ranting Watukumpul ini kemudian memutuskan belajar karawitan.


Lain waktu aku ceritakan deh asal mulanya gimana. Kali ini aku mau nulis berita bahagianya aja dulu.


Nah, setelah belajar dan latihan kurang lebih dua bulan, kemarin Sabtu, 28 September 2024, grup karawitan HARPI Watukumpul turut serta mengikuti pentas pada Gelar Karya Tari dan Sarasehan Budaya Pemalang di Pendopo Kabupaten.


Kami yang terdiri dari 20 orang perias, tampil cukup baik membawakan tiga tembang karawitan yang sudah kami pelajari bersama guru kami, Pak Budi.


Acara tersebut menampilkan berbagai pagelaran tari dari sanggar-sanggar tari yang ada di Pemalang. Sedangkan untuk penampilan karawitan diisi oleh HARPI Watukumpul dan Grup Ngisor Tratag Pemalang Selatan yang merupakan komunitas Pranotocoro dan Cucuk Lampah pernikahan.


Grup karawitan HARPI
Pentas Karawitan di Pendopo Kabupaten Pemalang


Perias, Pranotocoro dan Cucuk Lampah memang lekat dengan seni dan budaya. Jadi nggak melenceng terlalu jauh jika kami turut serta nguri-uri Budaya Jawa dengan cara belajar karawitan.


Yang bikin kami merasa diapresiasi, Bulan Desember nanti kami diundang untuk tampil mengisi acara di TVRI Jawa Tengah.


Trus, di grup karawitan ini aku bagian apa coba? Aku nyindèn dong. Ehehe. Karena alatnya hanya terdiri dari 10 alat musik, jadi sisa 10 orang lainnya ya bagian vokal atau nyindèn.


Itu dia sekilas tulisan soal belajar karawitan, salah satu kegiatan yang bikin aku nggak kober nulis blog beberapa bulan ini. 


*Tulisan ini bakalan aku up date lagi besok biar makin lengkap. 

29 Mei 2024

SIM A untuk Pengendara Apa? Ketahui Juga Syarat Bikin SIM A

SIM A untuk Pengendara Apa? Ketahui Juga Syarat Bikin SIM A 





Karena belum punya mobil sendiri, tiap bepergian dengan banyak personel, kami menyewa mobil milik teman atau saudara.

Lucunya, di sela-sela kegiatan, Pak Suami atau saya panggil dia Mas Jo, sering latihan mengemudi dipandu sopir mobil yang disewa. 

"Pengin bikin SIM A," kata Mas Jo.
"Mas kan udah punya SIM ?" tanyaku heran.
"Itu SIM C."

Aku manggut-manggut walaupun Mas Jo nggak jelasin banyak SIM A untuk pengendara apa.

"Iya emang penting banget punya SIM A, biar sah dan diakui negara kalo Mas bisa nyetir mobil. Siapa tau setelah punya SIM A, Tuhan langsung kasih rejeki bisa beli mobil karena dinilai serius butuh."

Mas Jo mengucap aamiin dengan cukup keras. Meski seolah bercanda, aku ngomong serius sih, dan Mas Jo emang udah butuh banget mobil sendiri buat mobilitas pekerjaan usaha kami di bidang wedding.


SIM (Surat Izin Mengemudi)


Surat Izin Mengemudi (SIM) adalah dokumen resmi yang menunjukkan seseorang sudah memenuhi standar kelayakan mengemudi yang diakui di Indonesia.

Dengan memiliki SIM, artinya seseorang telah lulus tes teori dan praktik mengemudi, yang membuktikan kemampuannya mengendalikan kendaraan secara aman.

Selain itu, SIM berfungsi sebagai dokumen resmi yang memuat data-data lengkap pengemudi, termasuk nama, alamat, dan informasi penting lain serupa KTP, sehingga SIM menjadi alat identifikasi yang sah.


SIM A untuk Pengendara Apa?


Di Indonesia, SIM A dibedakan menjadi dua kategori, yaitu perorangan dan umum, yang dibedakan pada jenis kendaraannya.


1. SIM A


SIM A diperuntukkan bagi pengemudi yang mengemudikan kendaraan bermotor dengan berat tidak melebihi 3.500 kg, baik dalam bentuk penumpang atau barang pribadi.

SIM A biasanya hanya diperuntukkan untuk pengendara jenis kendaraan roda empat saja dan tidak lebih, seperti:

  • Mobil pribadi (sedan, SUV, MPV, mobil sport, hatchback, dan city car)
  • Mobil pick up
  • Bus mikro
  • Truk mikro

2. SIM A umum


SIM A Umum harus dimiliki pengemudi yang mengemudikan kendaraan bermotor yang beratnya maksimal 3.500 kg. Penumpang atau barang yang diangkut pun umum (niaga) bukan milik pribadi.


Pada Undang-Undang No.22 Tahun 2009, SIM umum diperuntukkan bagi pemilik kendaraan umum, termasuk mereka yang berprofesi sebagai pengemudi angkutan publik. 
Adapun jenis kendaraannya meliputi 
  • angkutan kota, 
  • angkutan umum, 
  • bus, 
  • taksi, dan lain sebagainya.

Sebelum mendapatkan SIM A Umum ini, seseorang harus lebih dulu memiliki SIM A.


Syarat Membuat SIM A


Setelah tau SIM A untuk pengendara apa, berikut ini syarat membuat SIM A untuk perorangan dan SIM A Umum.

SIM A perorangan

  1. Usia minimal 17 tahun
  2. Syarat administratif: KTP, Formulir Permohonan, dan rumusan sidik jari (dilakukan di lokasi pembuatan SIM)
  3. Syarat kesehatan: Surat keterangan sehat jasmani dari dokter dan sehat secara rohani yang dinyatakan lulus tes psikologi
  4. Syarat lulus ujian teori, praktik, dan keterampilan lewat simulator

SIM A umum


  1. Usia minimal 20 tahun
  2. Syarat administratif: KTP, Formulir permohonan, dan pengambilan sidik jari di tempat pembuatan SIM
  3. Syarat kesehatan: Surat keterangan sehat secara fisik dan mental, termasuk lulus tes psikologi
  4. Syarat lulus ujian teori:
  • Pelayanan transportasi publik
  • Pengenalan fasilitas umum dan fasilitas sosial
  • Pengujian kendaraan bermotor
  • Mengenali lokasi vital di area tinggal
  • Tata cara mengangkut orang atau barang
  • Mengidentifikasi barang berisiko
  • Penggunaan alat keselamatan
5. Syarat lulus ujian praktik:
  • Kemahiran dalam proses bongkar muat penumpang dan barang
  • Navigasi kendaraan publik
  • Penggunaan alat keselamatan
  • Penyelesaian dokumen pengiriman barang

Biaya pembuatan SIM A


Menurut Undang-Undang Nomor 60 Tahun 2016 Tentang Penerimaan Negara Bukan Pajak di Lingkungan Kepolisian, biaya pembuatan SIM A adalah sebesar Rp100.000,- per penerbitan.



Nah, kalau melihat ulasan mengenai syarat bikin SIM A untuk pengendara apa, Mas Jo sih sudah memenuhi SIM A perseorangan ya, karena memang penggunaan nantinya untuk mobil pribadi.

Tinggal sekuat apa keinginan dia buat bikin SIM A dan buat usaha kerja buat beli mobilnya. Ya nggak sih.

Semoga keinginan dan kebutuhan kami dalam hal ini bisa segera terwujud. Aamiin.***
28 Mei 2024

5 Produk Perawatan Lantai untuk Konsumer, Komersial, dan Industri

5 Produk Perawatan Lantai untuk Konsumer, Komersial, dan Industri


NILFISK produk perawatan lantai


Produk perawatan lantai untuk konsumer, komersial, dan industri kini banyak dijual di pasaran, baik secara offline maupun online. Jika kita mencari produk kualitas terbaik, jelas NILFISK pilihannya.

Kebersihan lantai memang sangat penting. Rumah yang bersih membuat nyaman semua penghuninya. Begitu pula dengan tempat umum, seperti kantor-kantor, tempat ibadah, terminal, bandara, rumah sakit, bahkan tempat belanja yang memiliki lantai bersih, pasti lebih berkesan bagi siapapun yang datang ke sana.

Selain kenyamanan, kebersihan lantai juga berkaitan erat dengan kesehatan. Lantai yang bersih bisa dipastikan lebih sehat dan minim sumber penyakit. Oleh karena itu, masalah kebersihan lantai tidak bisa dianggap sepele.


Terlepas dari berbagai produk kimia yang dapat membersihkan lantai dan membuatnya bersih higienis, alat perawatan lantai merupakan benda utama yang bertanggung jawab atas kebersihan lantai.


Berikut ini 5 produk perawatan lantai untuk konsumer, komersial, dan industri


1. Sapu


Sapu bisa dikatakan alat perawatan lantai yang utama. Sapu berfungsi untuk mengumpulkan dan menghalau kotoran dan debu yang kering.

Sapu banyak tersedia dengan berbagai ukuran dan bahannya. Ada sapu plastik, sapu ijuk, sapu glagah, dan sapu kain.

Saat ini banyak sapu otomatis yang dapat dibersihkan dan diganti bagian sikatnya dengan mudah.

Alat perawatan lantai
Lantai masjid yang bersih, bikin betah setelah selesai beribadah 


2. Sikat lantai


Sikat lantai juga merupakan alat perawatan lantai yang dibutuhkan semua orang.

Sikat digunakan untuk membersihkan lantai yang perlu pembersihan ekstra, seperti lantai kamar mandi, agar tidak berjamur, berlumut, berkerak, dll. Sikat ini pun bisa digunakan untuk membersihkan dinding keramik.

Saat ini sikat lantai pun sudah makin modern. Bagian sikatnya bisa diganti sesuai kebutuhan, sesuai fungsi, dan mudah dibersihkan.


3. Alat Pel Lantai


Selain sapu, alat pel lantai adalah benda wajib untuk perawatan lantai.

Makin berkembangnya zaman, alat pel bukan sekedar benda yang membersihkan, melainkan alat perawatan lantai yang disesuaikan dengan ergonomi serta kesehatan pemakainya.

Jika dulu orang masih mengepel lantai dengan memeras kain pel, saat ini alat pel sudah makin canggih dengan alat peras otomatis.

Dulu orang cukup mengepel lantai dengan gagang panjang yang bisa menjangkau kolong yang jauh, saat ini alat pel lantai bisa berputar 360 derajat dengan ukuran dan sudut yang sesuai kebutuhan dan fungsinya.


4. Penyedot debu (vacuum cleaner)


Penyedot debu juga alat perawatan lantai yang penting untuk dimiliki. Beberapa rumah dan tempat umum, sering menggunakan karpet dan permadani yang sangat cepat menyerap debu dan kotoran.

Karpet atau alas lantai yang berbulu, paling banyak menjadi sarang kotoran dan penyakit penyebab alergi, tungau, kutu, dll, jika tidak dibersihkan.

Bagi yang sensitif, kotoran pada karpet bisa menyebabkan bersin-bersin, gatal di kulit, sampai gangguan pernapasan / asma.

Kadang jika dilihat sekilas, karpet tampak masih bersih meski tak dibersihkan. Tapi jika dilihat dari dekat, kotoran sudah menumpuk di sela-sela bulu halusnya.

Saat ini banyak sekali pilihan penyedot debu atau vacuum cleaner yang bisa dipilih sesuai kebutuhan.

Vacuum cleaner NILFISK juga ada yang khusus kering, basah, ataupun vacuum cleaner kering dan basah. Kapasitasnya bisa dipilih sesuai dengan penggunaan, apakah penggunaan pribadi / rumahan, ataukah untuk fasilitas umum.

Vacuum cleaner NILFISK
Vacuum cleaner NILFISK


Vacuum cleaner bisa menggantikan fungsi sapu jika digunakan pada lantai kering.


5. Mesin semprot tekanan tinggi (high pressure cleaner)



Alat perawatan lantai yang tak kalah penting adalah mesin pembersih semprot tekanan tinggi, atau sering disebut alat semprot steam.

Benda ini sangat berguna untuk membersihkan kotoran membandel baik di lantai maupun benda lain.

Semprotannya yang kuat karena tekanan tinggi bisa membersihkan kotoran pada sela-sela yang sulit dijangkau alat kebersihan lain.

High pressure cleaner banyak digunakan pada penggunaan konsumer, komersial, maupun industri. High pressure cleaner dari NILFISK tersedia berbagai tipe sesuai kebutuhan penggunaannya.

NILFISK merupakan Brand asal Denmark. Selama lebih dari 100 tahun, NILFISK telah beradaptasi dengan perubahan kebutuhan pasar dan pelanggan dengan produk dan solusi inovatif.

Dengan mengedepankan lini produk utama peralatan perawatan lantai (floor care), penyedot debu (vacuum cleaner), dan mesin penyemprot bertekanan tinggi atau high pressure cleaner, NILFISK hadir untuk memenuhi kebutuhan produk konsumer, komersial, dan industrial di seluruh dunia

Keaslian produk NILFISK tidak diragukan lagi jika berbelanja di Kawan Lama yang merupakan distributor tunggal dan satu-satunya penyedia layanan aftermarket-nya selama lebih dari 15 tahun.

High pressure cleaner
High pressure cleaner NILFISK



Selain keaslian produk, daya tahan produk NILFISK juga sangat baik. NILFISK menyediakan spare part original dengan kualitas terbaik apabila mengalami penurunan fungsi atau kerusakan bagian tertentu.

PT Kawan Lama Sejahtera sebagai distributor resmi NILFISK beralamat di Jalan Puri Kencana No. 1, Kembangan Selatan, Kembangan Jakarta 11610
Kawan Lama memiliki service center di berbagai kota, seperti di Jakarta, Semarang, Surabaya, Bandung, Bali, Padang, Palembang, Medan, Pekanbaru, Batam, dan banyak kota lainnya.

Nah, itu dia 5 produk perawatan lantai untuk konsumer, komersial, dan industri. Pastikan memilih brand terpercaya NILFISK agar kebersihan lantai tetap terjaga.***



29 Februari 2024

Mesin Serbaguna Honda Power, Petani Pun Bisa Kerja Keras Plus Kerja Cerdas

Mesin Serbaguna Honda Power, Petani Pun Bisa Kerja Keras Plus Kerja Cerdas


Musim tanam padi



Musim penghujan sudah tiba. Musim yang dinantikan para petani untuk bertanam padi. Aku, Bapak, dan juga banyak keluarga di kampung kami yang mayoritas petani, menyambut musim tanam dengan riang gembira, siap bekerja keras plus kerja cerdas!


Sudah banyak para petani yang mengelola sawah dengan lebih cerdas, agar modal dapat ditekan seminimal mungkin, demi mendapat hasil semaksimal mungkin dengan spesifikasi mesin Honda GX200.


Ya, bertani juga banyak lho, modalnya. Modal tenaga kerja, modal pembelian bibit, pupuk, pestisida, dll, sampai dengan modal alat kerja. Semakin besar skala bertani, makin besar pula modalnya.


Dulu, petani di kampung kami hanya dapat menanam padi setahun sekali. Beberapa penyebabnya adalah:

  • Saat itu, kami hanya murni mengandalkan air hujan untuk pengairan sawah.
  • Alat pertanian yang masih tradisional.
  • Tenaga yang dibutuhkan banyak.
  • Waktu yang lama dalam pengolahan tanah karena serba manual dan tradisional.
  • Bibit yang belum direkayasa genetik, memiliki umur panen yang lama.
  • Penanggulangan hama masih tradisional.


Seiring berjalan waktu, petani mulai mengenal alat pertanian yang lebih modern untuk mengolah sawah. Waktu pengerjaan pun dapat disingkat. Kini kami bisa menanam padi dua kali dalam setahun. Bahkan jika hujan masih ada sepanjang tahun, kami bisa menanam padi hingga tiga kali, menyambung musim tanam tahun berikutnya.


Bagi kami para petani, padi adalah benda berharga yang sangat ‘dihormati’. Dewi Sri atau dikenal dengan Dewi Padi, menjadi simbol kemakmuran. Selama padi masih tersimpan di lumbung, kami tak khawatir soal makanan.


Mengolah sawah bagi para petani bukan sekedar mengolah benda, melainkan sudah dianggap sedang membesarkan anak. Prosesnya yang panjang sebelum bisa panen, tidak bisa tidak, harus dilewati dengan telaten dan sabar.


Tahapan Bertani



Setidaknya inilah beberapa tahap dalam mengolah sawah yang sekarang sudah dikerjakan dengan lebih cerdas oleh para petani, hingga masa panen tiba.


1. Membajak sawah


Sebelum musim hujan tiba, petani biasanya menanami sawah dengan berbagai tanaman selain padi.


Musim kemarau kemarin, Bapak menanam semangka, timun, dan jagung. Beberapa petani lain ada yang menanam kacang panjang, buncis, kacang tanah, dan sayuran lain.


Nah, begitu musim hujan tiba, kebun-kebun itu kembali difungsikan untuk menanam padi.


Membajak sawah yang dulu dilakukan dengan bajak sapi tradisional, yang memakan waktu satu minggu sampai belasan hari, saat ini diganti dengan traktor bertenaga mesin dengan waktu pengerjaan hanya dua tiga hari saja!


Traktor atau pembajak sawah pun perlu diperhatikan tenaga mesinnya agar tidak boros bahan bakar dengan Mesin Honda GX200.


Mesin Honda seri GX terkenal dengan keandalan dan kinerja yang superior. GX200 telah menjadi mesin yang melegenda. Tingkat kebisingan yang lebih rendah, getaran rendah, dan emisi yang lebih rendah - tanpa mengorbankan daya output/tenaga atau kinerja, membuat alat pembajak sawah lebih optimal dioperasikan.


Berikut keunggulan Mesin Honda GX200:

  • Mesin Honda OHV Kelas Komersial
  • 4.8kW (6.5HP)/3600rpm dan Isi SIlinder 196 cm³
  • Hemat Bahan Bakar
  • Garansi 1 Tahun


Dengan keunggulan mesin pada alat pertanian, petani siap kerja cerdas setiap musim tanam.


Mesin Honda GX200 selain bisa digunakan pada pembajak sawah, juga bisa diaplikasikan pada perahu ketingting, dan peralatan pertanian lain.


Di bawah ini spesifikasi Mesin Honda GX200


Spesifikasi honda GX200



2. Mencangkul sawah



Meski sudah menggunakan traktor, petani tetap membutuhkan tenaga kerja untuk mencangkul sawah.


Pekerja ini meratakan bagian pinggiran sawah yang tidak terjangkau oleh mata bajak traktor. Selain itu, pekerja juga sekaligus memperbaiki pematang sawah agar makin kokoh selama masa tanam padi.


Jadi, meski penggunaan mesin tradisional sudah diganti dengan tenaga mesin, pertanian tetap menyerap tenaga kerja yang bekerja manual di beberapa tahap kerja.


Para pekerja ini bekerja mengikuti alur kerja traktor pembajak hingga sawah siap ditanami padi.


Bertanam dengan mesin Honda GX200


3. Menanam padi



Tahap berikutnya setelah tanah sawah siap ditanami, petani akan mempekerjakan beberapa orang untuk menanam padi.


Di daerah sekitar Ampelgading, Comal, Bodeh, bibit padi siap tanam, banyak dijual oleh petani khusus penyedia bibit. Petani tinggal membeli sesuai kebutuhan tanah dan langsung ditanam. Namun, di desa kami, umumnya petani menyamai benih sendiri sekitar 15 sampai 20 hari sebelum proses pembajakan sawah.


Saat sawah siap ditanami, bibit yang sudah disemai sebelumnya, sudah cukup umur untuk ditanam serentak.


4. Pemupukan



Memupuk tanaman padi dilakukan pada umur tanam sekitar 30 hari dan diulang pada umur sekitar 60 hari.


Umumnya, pupuk yang digunakan berupa pupuk urea dan dikombinasi dengan NPK.


5. Menyiangi rumput dan gulma



Proses yang tak kalah penting dalam masa tanam padi adalah proses menyiangi tumbuhan liar yang dapat mengganggu tumbuhnya tanaman padi.


Usai dipupuk, bukan hanya tanaman padi yang makin subur, tapi gulma dan rumput liar pun akan banyak bermunculan. Saat itulah dilakukan penyiangan rumput. Petani juga dapat menyemprotkan obat khusus herbisida yang mematikan rumput liar tanpa mengganggu pertumbuhan tanaman padi.


Alat penyemprot obat saat ini juga sudah bertenaga motor yang lebih efisien. Tidak perlu memompa secara manual berulangkali, tapi cukup ditekan mesin sudah menyemprot otomatis, bisa diatur sesuai kebutuhan.



Bajak dengan motor Honda GX200



6. Mengairi sawah



Meski bertanam di musim penghujan, petani pun tetap harus memperhatikan pengairan sawah agar tidak kekeringan selama menanam padi.


Jika letak sawah jauh dari sumber air, terkadang petani perlu menggunakan mesin pompa air untuk mengairi sawahnya. Air dari sumber dialirkan menuju sawah-sawah yang sudah ditanami padi. Makanya, para petani umumnya memiliki mesin pompa air dan generator sendiri.


Honda GX200 juga memiliki spesifikasi yang cocok untuk pompa air. Teknologi BI FUEL Mesin Honda berbahan bakar gas (dengan menggunakan Konverter Kit ) dan Bensin yang mampu menghasilkan performa tangguh, ramah lingkungan serta sangat ekonomis untuk penggunaan jangka panjang.


Desain yang ringan dengan bentuk ringkas memudahkan pemasangan mesin untuk berbagai macam peralatan, termasuk untuk pompa air.


Mesin 4-Tak Honda seri GX telah menjadi standar internasional untuk mesin serbaguna.


Keunggulan lainnya ialah:

  • Material Khusus untuk LPG
  • Mesin Honda OHV Kelas Komersial
  • 4.8kW (6.5HP)/3600rpm dan Isi SIlinder 196 cm³
  • Hemat Bahan Bakar
  • 1 Tahun Garansi

7. Masa panen padi


Setelah masa tanam yang panjang, tibalah saatnya panen tiba.


Padi yang sudah menguning dan merunduk, tandanya siap untuk dipanen.


Panen padi dilakukan secara manual dan dengan mesin. Sebagian pekerja akan membabat pohon padi, lalu sebagian lainnya memisahkan biji padi dari pohonnya dengan mesin perontok dan pemisah biji padi.


Mesin perontok padi dari Honda juga banyak dijual di toko alat pertanian dan terkenal irit bahan bakar serta bandel.



Itulah secara garis besar proses tanam hingga panen padi.


Bisa dibilang, poin 1 sampai 6 adalah waktunya mengeluarkan modal. Poin ke-7 adalah waktunya mengharapkan hasil dari modal yang sudah dikeluarkan.


Jika diukur dari lama waktu tanam antara 3 sampai 4 bulan, petani harus mengeluarkan modal terus menerus selama itu, sampai hari panen tiba.


Sebelum padi sampai di rumah saat panen, masih ada berbagai biaya operasional. Bahkan sesampainya di rumah, padi masih harus dijemur berhari-hari hingga kering, baru kemudian bisa dijual dalam bentuk gabah, atau digiling lebih dulu agar bisa dijual dalam bentuk beras, baru petani bisa merasakan hasil sawahnya.


Karena itu, agar dapat menekan pengeluaran permodalan selama masa tanam, petani harus lebih cerdas dengan memilih alat pertanian yang hemat dan bandel dari Honda. Mesin serba guna Honda dapat diaplikasikan ke berbagai alat 
pertanian sesuai kegunaan dan spesifikasinya.


Berbagai produk mesin pertanian Honda bisa dilihat pada website Honda Power. Di website resmi ini, kita bisa mendapatkan informasi produk, juga informasi dealer resmi terdekat sesuai alamat tempat tinggal. Pastinya kita ingin mendapatkan produk yang original dan bergaransi, bukan? Ada juga informasi tempat servis dan perawatan mesin yang resmi jika mesin bermasalah.


Selain bisa memilih produk spesifik yang dibutuhkan melalui website, kita juga bisa men-download aplikasi Honda Power ID agar lebih memudahkan dalam membeli.


Petani kerja cerdas


Semoga kami para petani ini tetap sehat, tetap semangat, kerja keras plus kerja cerdas, mendapat hasil maksimal, dalam memperjuangkan ketahanan pangan dalam negeri pada umumnya dan kesejahteraan keluarga pada khususnya.***


28 Februari 2024

Perubahan Bentuk dan Ukuran Penis sebagai Gejala Impoten: Apa yang Perlu Ketahui


gejala awal impotensi



Perubahan Bentuk dan Ukuran Penis sebagai Gejala Impoten: Apa yang Perlu Ketahui



Impotensi atau disfungsi ereksi merupakan kondisi medis yang memengaruhi kemampuan seorang pria untuk mencapai atau mempertahankan ereksi yang cukup keras untuk melakukan hubungan seksual. 

Meskipun impotensi dapat disebabkan oleh berbagai faktor, perubahan bentuk dan ukuran penis dapat menjadi gejala yang menarik perhatian.


Apa itu Impotensi?



Impotensi bukanlah kejadian yang langka, dan banyak pria mengalaminya pada suatu titik dalam hidup mereka. Ini bukan hanya masalah fisik, tetapi juga dapat terkait dengan faktor psikologis seperti stres, kecemasan, atau depresi. Namun, perubahan bentuk dan ukuran penis bisa menjadi petunjuk awal adanya masalah kesehatan yang mendasarinya.


Gejala yang Perlu Diwaspadai



1. Penyempitan atau Pembengkakan Penis

Perubahan bentuk seperti penyempitan atau pembengkakan pada penis dapat menjadi tanda adanya gangguan sirkulasi darah atau masalah vaskular yang dapat menyebabkan impotensi.


2. Peningkatan atau Penurunan Ukuran

Peningkatan atau penurunan ukuran penis yang signifikan dapat menjadi indikasi adanya masalah hormonal atau penyakit yang memengaruhi jaringan ereksi.


3. Nyeri atau Ketidaknyamanan

Sensasi nyeri atau ketidaknyamanan pada penis saat ereksi dapat mengindikasikan adanya infeksi atau masalah lain yang perlu diatasi.


Jika mengalami perubahan yang mencolok dalam bentuk atau ukuran penis dan bersamaan dengan masalah ereksi, sangat penting untuk berkonsultasi dengan dokter. 


Langkah pertama adalah mendapatkan diagnosis yang tepat untuk menentukan penyebabnya. Dokter dapat melakukan pemeriksaan fisik, tes laboratorium, dan bahkan merujuk ke spesialis jika diperlukan.


Pengelolaan gejala impoten tergantung pada penyebabnya. Ini dapat melibatkan perubahan gaya hidup, terapi hormonal, obat-obatan, atau bahkan intervensi bedah, tergantung pada tingkat keparahan kondisi. 


Perubahan bentuk dan ukuran penis dapat memberikan petunjuk awal adanya gejala impoten atau masalah kesehatan lainnya. 

Penting untuk tidak mengabaikan tanda-tanda ini dan segera mencari bantuan medis. Dengan pendekatan yang tepat, banyak kasus impotensi dapat diatasi, dan pria dapat mendapatkan kembali kehidupan seksual yang sehat. 


Pastikan untuk selalu mengonfirmasi informasi medis dengan dokter atau profesional kesehatan terkait sebelum mengambil keputusan tentang perawatan atau pengelolaan kondisi kesehatan.


Untuk mengetahui apa kata ahli tentang penggunaan obat ereksi bagi kesehatan, bisa dibaca artikel berjudul Benarkah Obat Disfungsi Ereksi Bisa Cegah Sakit Jantung? Ini Kata Ahli berikut berikut ini.***


07 Februari 2024

Memilih Obat Ereksi yang Tepat Sesuai Kebutuhan, Bagaimana Caranya?


Obat ereksi terbaik


Menderita gangguan ereksi bagi pria, jelas bukan hal yang ideal dalam sebuah hubungan cinta dan rumah tangga. Namun, sebagaimana gangguan kesehatan lain, disfungsi ereksi juga ada obatnya. Salah satunya dengan menggunakan obat ereksi terbaik yaitu Ericfil.

Meski demikian, memilih obat ereksi yang tepat juga harus disesuaikan kebutuhan. Hal ini dikarenakan gangguan ereksi berbeda dengan gangguan kesehatan lain.

Disfungsi ereksi tidak berdiri sendiri. Penyakit yang juga sering disebut impotensi ini, erat kaitannya dengan penyakit berat lain.

Sebelum memilih obat ereksi terbaik, ada baiknya kenali faktor penyebabnya. Beberapa hal yang menjadi penyebab impotensi, adalah:


1. Obesitas


Bukan rahasia lagi, kegemukan atau obesitas banyak menimbulkan masalah kesehatan. Salah satunya adalah ketidakmampuan ereksi pada pria.

Jika ingin mengobati disfungsi ereksi yang disebabkan karena obesitas, tentunya ia harus diet menurunkan berat badan secara disiplin.

Buatlah target dengan personal trainer olah raga untuk dapat menurunkan berat badan dengan aman. Target sehat adalah hal yang utama.

Secara perlahan, seiring berkurangnya kegemukan, masalah-masalah kesehatan pun akan teratasi termasuk impotensi.

Jika ingin menggunakan obat ereksi terbaik Ericfil selama program penurunan berat badan, berkonsultasilah lebih dahulu dengan dokter untuk mendapatkan dosis yang aman.



2. Diabetes


Diabetes atau gula darah tinggi juga sering menjadi faktor yang menyebabkan hilangnya kemampuan ereksi pada pria.

Seseorang dikatakan menderita diabetes jika Kadar gula darah mencapai lebih dari 200 mg/dL, atau kadar gula darah puasa mencapai lebih dari 126 mg/dL.

Diabetes termasuk penyakit autoimun, di mana antibodi yang seharusnya bekerja melindungi tubuh terhadap infeksi, malah berbalik menyerang sel tubuh itu sendiri. Dalam hal ini yang diserang adalah sel beta dalam pankreas. Hal ini membuat pankreas tidak dapat memproduksi insulin dengan optimal.

Insulin adalah hormon yang mengatur metabolisme karbohidrat, sehingga membantu mengontrol kadar gula darah.


Penyebab diabetes antara lain:

  • Gaya hidup tidak sehat
  • Kegemukan/obesitas
  • Kurang aktifitas
  • Keturunan/gen
  • Konsumsi gula berlebih
  • Dll

Penderita diabetes memiliki resiko lebih tinggi mengalami gangguan ereksi. Apabila hendak mengobati gangguan ereksi yang berkaitan dengan diabetes, maka tentu harus juga mengobati penyakit diabetes itu sendiri.

Pengobatan diabetes dilakukan dengan cara menerapkan gaya hidup sehat dan beraktifitas yang cukup. Makan makanan sehat, hindari minuman dengan pemanis buatan, perbanyak sayur dan buah, kurangi makanan yang mengandung lemak jenuh dan kurangi asupan karbohidrat berlebih. Selain itu, rutinkan olah raga, seperti jalan kaki, berenang, atau bersepeda. Olah raga dapat mengubah gula menjadi energi.

Selama pengobatan, pria yang menderita diabetes dan mengalami gangguan ereksi, dapat berkonsultasi dengan dokter untuk mengonsumsi obat ereksi terbaik Ericfil dalam aktifitas seksualnya.

Ericfil merupakan obat yang digunakan untuk mengobati disfungsi ereksi, yang mengandung Sildenafil citrate. Konsultasikan dengan dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat, sebab Ericfil adalah obat keras yang penggunaannya hanya untuk keperluan medis.





3. Penyakit jantung dan tekanan darah tinggi



Penyakit jantung dan tekanan darah tinggi juga berhubungan erat dengan impotensi.

Pria yang mengalami disfungsi ereksi akibat penyakit ini, perlu berkonsultasi dengan dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat. Konsultasikan apakah cukup aman untuk penggunaan obat ereksi selama masa pengobatan penyakit jantung dan tekanan darah tinggi.

Untuk mengetahui pengaruh penggunaan obat ereksi pada penderita penyakit jantung lebih dalam, bisa baca artikel berjudul Benarkah Obat Disfungsi Ereksi Bisa Cegah Sakit Jantung, Ini Kata Ahli.


4. Gangguan psikologis


Pria dengan gangguan psikologis juga berpotensi menderita disfungsi ereksi. Oleh karena itu, sangat penting bagi pria mengelola emosi dengan tepat agar tidak berlarut-larut saat menghadapi masalah, yang justru menimbulkan masalah kesehatan.

Ketahui batas di mana pria perlu pertolongan tenaga medis dan melakukan pengobatan ke psikiater untuk mengatasi masalah psikologisnya.

Konsultasikan juga penggunaan obat ereksi Ericfil selama masa pengobatan dalam membantu mengatasi masalah disfungsi ereksi.


Baca juga: Pentingnya Konsultasi dengan Dokter Sebelum Menggunakan Obat Ereksi



Ericfil adalah obat ereksi terbaik yang mampu membantu mengatasi gangguan ereksi pada pria. Namun, obat ini adalah obat keras yang penggunaannya hanya untuk keperluan medis dan harus dengan resep dokter.

Disfungsi ereksi bukan penyakit yang berdiri sendiri. Mengobati gangguan ereksi pada pria adalah juga mengobati faktor penyebabnya.

Berbagai masalah kesehatan erat kaitannya dengan gaya hidup. Terapkan gaya hidup sehat agar hidup ini makin berkualitas dan kesehatan pun terjaga.***