Sebagai blogger pemula, saya sering banget bertanya ke sana kemari untuk mencari ilmu mengenai seluk beluk cara meningkatkan DA pada blog. Beruntung sekali saya bertemu dengan banyak orang baik yang tak segan membagikan ilmunya.
Awal bulan Juli ini menjadi titik penting bagi blog Lasmicika ini. Semacam semesta mendukung, saat ingin meningkatkan DA PA blog Lasmicika, saya beruntung bisa masuk di kelas 30 Hari DA Naik gelombang 2.
Kelas online yang digawangi Mas Irwin dan Mas Pewe ini berisi materi padat bergizi yang sangat dibutuhkan blogger. Bersama Mas Ilham Sadli, Mas Bahrul Ilmi, dan Mbak Ria Kurniasih, para coach ini bergantian menjawab pertanyaan dari peserta kelas yang berjumlah 30 orang.
Cara-cara yang diajarkan terbukti dapat menaikkan DA blog dengan cepat. Blog Lasmicika ini, semula hanya memiliki DA 3. Setelah mengikuti kelas ini dan mempraktekkan cara menaikkan DA dan PA blog yang diajarkan, belum sebulan blog Lasmicika kini memiliki DA 10, alias naik 7 poin.
Apa itu DA?
Domain Authority (DA) adalah metrik situs yang dikembangkan oleh Moz. Ini merupakan salah satu nilai paling penting untuk SEO. Semakin besar DA, maka semakin besar kemungkinan untuk memiliki lalu lintas yang kuat dan memiliki peringkat tinggi di mata Google.
Domain Authority (DA) didasarkan pada banyak faktor. Terutama sekali adalah hubungan faktor profil, seperti berapa banyak link yang menuju ke blog atau situs kita dan bagaimana otoritatif situs tersebut.
Cara Cek DA
Cara mengecek DA blog bisa melalui https://moz.com/ lalu ketikkan url blog yang ingin dicek.
Cara Menaikkan DA Blog
Agar DA Blog naik, kita harus mencari tahu apa yang disukai oleh Google. Tujuh (7) hal berikut yang diajarkan dalam Kelas Menaikkan DA Blog, memegang peran penting dalam meningkatkan DA PA pada blog. Yaitu:
1. Pastikan Tehnik SEO-nya benar
Moz menjelaskan bahwa untuk meningkatkan DA blog, maka perlu ditingkatkan SEO secara keseluruhan, termasuk semua rincian seperti sitemap, navigasi yang mudah, breadcrumbs, struktur URL, meta tag, tag header, jumlah kata, kata kunci, tag alt, dll.
Maka itulah, pada awal kelas ini para coach menginstuksikan semua peserta kelas untuk mengecek kesehatan blog masing-masing melalui tiga tools berikut:
https://seositecheckup.com/
https://www.woorank.com/
https://suite.seotesteronline.com/seo-checher
https://www.seoptimer.com/
2. Perhatikan konten
Kualitas konten itu nomor satu. Content is king. Konten yang berkualitas pasti akan disukai Google. Caranya:
- Isi konten blog harus mengandung informasi yang dibutuhkan pengunjung. Jika tidak, pengunjung akan langsung pergi dan bounce rate menjadi tinggi.
- Tambahkan gambar pendukung agar konten lebih menarik.
3. Cari tahu apa mau Google
Google sebagai mesin pencari informasi terbaik saat ini, tentu ingin memberikan yang terbaik untuk para konsumennya. Google pasti memberikan informasi yang relevan dengan apa yang konsumen butuhkan. Maka dari itu, blogger harus menyediakan informasi yang berbobot tinggi untuk memenangkan persaingan.
4. Sesuaikan niche blog
Google sangat menyukai jika penulis blog benar-benar menguasai dan memahami tentang apa yang ditulisnya. Seperti Blog Lasmicika ini, penulisnya adalah orang yang memang berkecimpung dalam bidang make up dan kecantikan, fesyen dan mode, serta mendalami kebudayaan nusantara terutama budaya Jawa yang bahkan menjadi pekerjaan sehari-hari di dunia nyata.
5. Research Keyword untuk SEO onpage
Sebelum menulis artikel baru, ada baiknya untuk melakukan riset keyword terlebih dahulu agar dapat muncul di hasil pencarian dengan kata kunci yg diinginkan. Cara ini penting jika ingin menaikkan DA blog.
Keuntungan melakukan Riset Keyword
- Membantu menemukan ide tulisan
- Mendapatkan kata kunci potensial
- Membangun konten yg “menjawab” bagi pembaca
- Membantu pemetaan konten (untuk blog baru)
6. Membangun Internal Link untuk SEO onpage
Onpage SEO adalah optimasi SEO yg dilakukan dari dalam blog sendiri dan bukan hanya dari artikel saja. Internal linking akan menjalin jaringan yang kuat dalam blog yang menguntungkan bagi pengguna maupun mesin pencari yang menjelajah dan mengindeks blog.
Sebuah blog yang tidak memiliki internal link merupakan blog yang buruk dan lemah dalam SEO. Blog yang memiliki link internal yang kuat akan menjadikan blog tersebut mempunyai SEO yang tangguh.
Perbanyak artikel yang saling berkaitan dan relevan agar bisa dihubungkan dalam internal link. Cara ini sangat jitu untuk menaikkan DA pada blog
Materi SEO onpage juga dikupas cukup mendalam dalam kelas belajar SEO onpage gratis ini.
7. Mendapatkan backlink untuk SEO offpage
SEO adalah cara untuk mendapatkan traffic jangka panjang yang butuh waktu tidak sebentar. Selain onpage SEO, ada juga offpage SEO, yaitu optimasi yg kita lakukan dari luar blog. Contoh sederhana offpage SEO yang diajarkan di kelas ini adalah saling bertukar backlink sesama peserta kelas.
Itulah uniknya kelas ini. Kelas ini menekankan pada backlink yang berpengaruh positif untuk menaikkan DA secara signifikan. Saat blogger-blogger lain sibuk blogwalking sana sini, di kelas ini para coach memberi tugas saling mengulas blog sesama peserta agar terbangun SEO offpage yang positif.
Dua blog milik mbak-mbak inilah yang akan ulas.
1. Susana Devi Anggasari
Blog Susana Devi milik mbak Devi ini memiliki DA 7 saat pertama bergabung di kelas ini. Sekarang, DA blog ini sudah tembus di angka 15 dalam waktu kurang dari satu bulan!
Hal ini karena mbak Devi yang ternyata seorang guru Bahasa Indonesia ini menerapkan seluruh materi dari para coaches tentang cara menaikkan DA pada blog. Sekarang mbak Devi baru menulis saja bisa langsung muncul di Google Page One loh! Keren! Saya harus belajar banyak dari blogger satu ini.
Ibu dua anak asal Singorojo Kendal ini mulai menulis blog sejak 2018. Tujuannya selain untuk menampung 20.000 kata yang butuh dikeluarkan setiap hari sebagai perempuan, tentu saja agar bermanfaat bagi banyak orang.
"Apa yang akan kau tinggalkan nanti jika kau telah tiada? Tak ada, selain jejak yang kau abadikan," tulis mbak Devi dalam bio yang ditulis dalam blognya.
"Cara termudah meninggalkan jejak adalah menulis yang dapat dibaca banyak orang," tulis mbak Devi dalam baris yang lain.
Meski mbak Devi menyebutnya sebagai blog gado-gado, nyatanya, topik yang ditulis di sana lengkap dan bukanlah topik-topik biasa. Banyak tulisan berisi informasi penting seputar dunia wanita, pengasuhan anak, pendidikan, seputar blogging, pengetahuan dan teknologi, sampai prosa dan puisi.
2. Qoty Intan Zulnida Nurunnisa
Penulis blog Cerita Bunda Qoty ini selalu merasa sangat berkesan apabila ada di antara pembaca yang dapat mengambil manfaat dari blognya. Mbak Qoty senang bisa membantu orang yang membutuhkan informasi di dalam blognya. Contohnya, salah satu artikel mbak Qoty yang berisi jadwal praktek dokter di salah satu rumah sakit di daerah Pamulang, sampai hari ini menduduki peringkat teratas artikel paling banyak dibaca pengunjung. Gara-gara artikel ini sampai ada pengunjung yang menghubungi dan mengucapkan terima kasih. Hal inilah yang membuat mbak Qoty bersemangat untuk terus menulis.
Meski dilahirkan di Kalimantan Selatan, ibu dua anak yang tinggal di Depok ini ternyata keturunan Jawa Demak lho. Saat kuliah, Mbak Qoty mengikuti pelatihan jurnalistik. Selain itu mbak satu ini pun pernah bergabung di FLP (Forum Lingkar Pena) Ciputat bersama teman-teman kuliah di UIN Ciputat.
Mbak Qoty mulai menulis sejak kuliah, tapi berhenti saat menikah tahun 2011. Hingga akhirnya 2017 mbak Qoty mengikuti training menulis cerita anak yang diadakan oleh salah satu komunitas menulis dan menerbitkan buku antologi cernak yang terbit mayor tahun 2018. Sepanjang tahun 2018 itu Mbak Qoty mengikuti beberapa event menulis dan berbagai training menulis mulai dari artikel, puisi, cerpen, reportase, hingga novelisasi skenario. Mbak Qoty juga ikut event writerpreneur yang diadakan oleh bekraf di Madiun akhir Maret 2018 lalu.
Mbak Qoty memang bercita-cita ingin menjadi penulis sejak MA. Selain bisa datang ke berbagai event, ketemu teman baru, dapat pengalaman baru, beliau memang seneng jalaninnya karena memang hobi jalan-jalan lalu menuliskan cerita dan pengalamannya.
Awal mengikuti kelas ini, DA blog Cerita Bunda Qoty masih 6. Sekarang, setelah menerapkan materi dan cara yang diajarkan para coaches, DA blog milik mbak Qoty sudah meningkat drastis menjadi 12.
Meski semula membangun blog ini untuk menulis tentang parenting dan all about family, tapi seiring waktu banyak pula topik lain di blog ini. Tips nge-blog dari mbak Qoty yaitu, "rajinlah dan konsisten menulis untuk update blog. Apapun itu, tulis aja. Yakinlah tulisan kita akan menemukan jodoh pembacanya."
DA Blog Langsung Naik
Dua blogger di atas membuktikan bahwa ternyata cara menaikkan blog DA itu mudah. Asalkan sudah tahu caranya dan dipraktikkan, tidak ada yang tidak mungkin.
Tertarik juga ingin mengikuti kelas menaikkan DA juga? Bisa banget!
Kepoin deh, media sosial para coaches. Nanti akan diinfokan mengenai pembukaan kelas gratis gelombang berikutnya. Saya pun mendapat informasi kelas ini dari media sosial loh. Untuk saat ini sih belum dikasih bocoran kapan akan dibuka pendaftarannya. Namun, bagi yang ingin segera menaikkan DA dengan cepat dan mengetahui cara memaksimalkan DA dari ahlinya, ada kelas lain yang juga sangat bagus. Kelas ini berbayar, tapi dijamin nggak akan rugi sih. Kelas gratisnya saja sebagus itu, apalagi yang berbayar.
Bisa langsung diklik flyer di atas ini untuk mendapatkan informasi lebih lanjut ya. Selamat menaikkan DA Blog
DA blog aku berapa ya? Bulan kemarin aku cek masih 2 saja. Sepertinya memang harus belajar sama mbak Lasmi nih biar DA blognya bisa tembus 15.😄
BalasHapusKalo blog aku jarang artikelnya yang tembus jadi teratas, tada malah terbawah.😂
Punya saya saja DA nya masih satu.
HapusPunya saya juga sama, urutan terakhir dari terakhir
Apaan terakhir dari terakhir. Sukanya merendah gitu.
HapusAku kepoin akh sosmednya para coach, siapa tau bisa gabung kelas online 🙂
BalasHapusSelamat buat kenaikan skor da pa, kak 👍
makasih...
Hapuspen ngikutin jejak masnya
Wah hebat banget bisa naik DA nya
BalasHapusSaya jadi ingin belajar
Saya kan blogger pemula
Jadi tambah ilmu nih setelah baca artikel ini.
Tujuh Point yang sangat penting
Duh, dikomen suhu blog yang nyamar jadi pemula. Senangnyaaa :)))
HapusMantap belajar sama Ilham, semoga makin sukses ya blognya
BalasHapusAamiin
HapusMakasih doanya mba Naqi
DA tinggi kini sering jadi syarat kerjasama dengan brand untuk promosi suatu produk. Makin tinggi makin bagus fee yang mereka beri. Itu kenapa banyak yang berjuang agar DA nya naik. Tapi tentu saja DA tinggi bukan buat itu saja, manfaat lainnya banyak bagi blog kita. AKu pun belum pernah ikut kelas belajar naikin DA. Baca tulisan ini jadi tercerahkan dan ingin ikutan belajar pada ahlinya :)
BalasHapusMasya Alloh mba Rien.
HapusSaya pengin kek mba Rien dan teman-teman yang tetap rendah hati meski punya pengalaman segudang di bidang blogging ^.^
Selamat untuk kenaikan DA-nya Mbak Lasmi. Terus semangat agar konsisten ngeblog sehingga performa makin membaik lagi
BalasHapusKelas DA dengan coach yang ahli di bidangnya, materi keren pun peserta yang memiliki semangat sama pasti menjadikan kita termotivasi untuk terus meingkatkan kualitas blog ya...
Semoga sukses!
Makasih mba Dian.
HapusSemoga bisa ngikutin jejak para senior ^,^
Wah keren yaa mba lasmi berhasil menaikkan DA nya. Apa kabar blog ku yaa...
BalasHapusNext, mba lasmi yg buka kelas yaa...
Selamat dan tetap semangat yaa mba cantik
Selamat beb, DA sukses naik.
BalasHapusOia, saya tempo hari mampir tuh ke blog Susana Devi, nyangkut berkat pencarian google.
Kalau nggak salah doi udah pejwan.
Menarik nih mbak buat saya pelajari betahun2 ngeblog DA & PA nya selalu amburadul..😢😢
BalasHapusDan dengan membaca penjelasan diatas mungkin bisa membuat DA & PA saya naik..Thanks mbak ulasan bermanfaatnya nih..😊😊🙏🙏
Ah kang satria sukanya merendah, aku cek DA nya sudah tembus 50, sudah sejajar sama google dan Facebook.:D
HapusKeren nih say tulisanny..aq jd tau DA itu... bookmark tulisamu yaa
BalasHapusCoach irwin dan coach pewe ini keren banget sih. Gelombang 2 ini rata-rata naik DA nya fantastis ya. Salut euy, semoga next bisa ikutan juga kelas seo nya.
BalasHapusIni menarik banget, Mbak. Mengingat da ku juga masih keciiiiiiiiil banget. Sebenarnya aku udah tau kelas ini dari grup blogger yang aku ikuti. Tapi waktu mau daftar kuotanya penuh duluan.😭
BalasHapusWah dari DA 3 jadi 10,kerennnn ...
BalasHapusSaya ngga lolos mah, mungkin karena DAnya udah 11
Saya pingin punya DA 25 seperti sebelum merosot
Harus ikut advance mungkin ya?
wah keren mbak, DA bisa naik 7 poin dalam waktu 1 bulan
BalasHapusInspiratif nih buat naikin DA lagi yang entah sekarang dah berapa terakhir 11..keren nh mba DAnya cpt naiknya sampai 7 poin
BalasHapusIya nih, harus perhatikan konten ya mbak, DA masih jadi patokan job review yaa
BalasHapusSaya masih abu-abu soal sitemap ama breadcumbs Mbak Lasmi... selamat ya DA nya naik, saya mencapai DA 10 kayaknya berbulan-bulan deh, ikut di 2 arisan BL hihihi
BalasHapusResearch keyword itu cara simplenya bagaimana ya, Mbak? Agak bingung dari kemaren baca tulisan tentang SEO onpage dan offpage terus ada poin research keyword ini, tapi saya masih belum jelas caranya gimana ��
BalasHapusBelajar meningkatkan DA sangat perlu untuk menjaga kualitas blog kita tetap terjaga, ya sekalian juga biar banyak dilirik mendatangkan job hehe
BalasHapusBeruntung banget mbak bisa masuk kelasnya. Aku 2x ndaftar ga lolos juga. Untung ada artikel ini, paling tidak ada bayangan apa yg harus dilakukan..hihi...
BalasHapusKeren banget nih semangatnya pada naikin DA blog, selalu semangat ya ngeblognya.
BalasHapusSaya masih belom bisa nih ikutan kelasnya, jadwalnya belum bisa menyesuaikan, maklum mamak-mamak.
Saya rutin nabung tulisan aja dulu, kadang menulis nggak pakai keyword aneh-aneh sih, karena target saya menulis tiap hari.
Kadang kalau dibatasi syarat ini itu malah bikin semangat nulis terbang entah ke mana, padahal meski konten is the king kan, kalau cuman 1 lama-lama kegeser ama king lainnya hehehe.
Tetep semangat yaa :D
mau banget tapi ttetep masih bingung aja nih aku beneran... entah apa wis yang penting update yang aku suka karena aku tak pandai merangkai kata apa lagi mengerti kemauan si mbah google
BalasHapusMasih harus konsisten untuk menerapkan semua cara di atas , kalo aku :). Kadang yg sulit itu mencari kata kuncinya mba. Suka bingung. Untuk saat ini, aku selalu fokus Ama content dulu sih. Walopun aku tau, kadang informasi yg dibutuhkan harus lebih lengkap.
BalasHapusSebagai blogger dengan Niche traveling, aku LBH suka menuliskan isi dari perspektif pengalaman pribadi . Kedepannya aku pengen lebiiiih detil lagi dalam memberikan informasi ke pembaca :)
Tips yang bagus, memang niche yang relevan berpengaruh ya mbak, da saya stuck hehehe, kayaknya turun 1 angka deh ��
BalasHapusOh iya ini kunjungan perdana saya. Salam kenal
suka baca review temen temen soal perjuangan menaikkan DA dan mempertahankan blognya
BalasHapuskonsisten menulis juga kunci dari ngeblog ini
Saya sudah lelah hayati nengok DA blog sendiri mba. Dari pada sedih mending gak usah dicek2 hehe
BalasHapusWah keren, ketemu alumni kelas da gel. 2 nih, hehe beruntung banget bisa terpilih untuk menjadi bagi di kelas keren ini, meskipun di gelombang berikutnya hehe
BalasHapusMantep nih cara yang lumayan bisa di mengerti sedikit sih, tapi boleh coba juga
BalasHapusMantep infonya, intinya harus dapet arahan kayak seminar atau kelas ya bro
BalasHapusbaru bljar ngeblog butuh infomasi bnyak. mksh mbak
BalasHapusMenarik kak ulasannya. Menambah wawasan. Tipsnya nanti bisa dicoba
BalasHapus